Onielity

Nama Onielity terinspirasi dan dibentuk dari kata Oniel dan Unity, yang berarti untuk menyatukan semangat persatuan di antara fans-fans yang setia untuk mendukung perkembangan Oniel di JKT48. Dalam perjalanan yang telah dilalui sejak resmi terbentuk pada 18 Juli 2019, kami sudah memberikan berbagai project dalam upaya kami mendukung dan mengapresiasi perjalanan Oniel di JKT48.

Per tanggal 22 Desember 2023 Onielity dipimpin oleh 2 koordinator, yaitu: Zinedine Prasetyo (@AbrahamZ5_sebagai koordinator bidang internal & eksternal, serta Vincent Ahmad (@VincentAhmad948) sebagai koordinator bidang kreatif & media sosial.

FAQ

Syarat gabung Onielity apa aja sih?

Warga Bumi, dapat ditunjukkan dengan KTP atau akta kelahiran (nanti sewaktu-waktu dicek Oniel langsung). Selain itu harus sehat secara jasmani dan rohani, serta mampu menjaga nama baik keluarga masing-masing.

Kalau oshi ku bukan cuma Oniel, boleh masuk Onielity gak minty?

Onielity tidak mengharuskan untuk mengoshikan Oniel saja, karena kami paham jika kebutuhan dan godaan untuk mengidolai banyak member JKT48 sangatlah besar. Namun perlu diingat dan dicermati jika bergabung dengan Onielity kamu harus tau siapa yang utama dan tempat untuk pulang, yang sudah jelas Shani jawabannya 😜

Minty, aku bukan warga Jabodetabek tapi pengen ikut gabung Onielity, boleh gak?

Kebetulan Onielity banyak tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, tidak cuma Jabodetabek saja. Banyak keseruan atau kontribusi yang bisa kamu berikan untuk Onielity dalam tiap kegiatannya, ya minimal rajin bayar kas lah ya yang penting 😜

Onielity punya tempat kumpul khusus gak sih minty?

Onielity sudah punya semacam basecamp sendiri yang sering dijadikan tempat ngumpul kak. Lokasinya rhs dong YAAA (yang anggota anggota aja), kalau mau tau dan ikut kumpul, kakak isi formulir dan tunggu diundang ke grup aja ya. Oh iya untuk di kota lain juga kadang ada kumpul barengnya, tinggal atur jadwal aja di grup pasti pada nyamber.

Basis Onielity apa saja sih minty untuk di media sosial dan di grup chat?

Semua media sosial Onielity hanya yang menggunakan akun @onielity_ofc ya kak, ditambah beberapa akun dari regional seperti @onielity_ej untuk wilayah Jawa Timur, @onielity_su untuk wilayah Sumatera Utara, dan @onielity_lop untuk wilayah Lombok. Sementara untuk grup chat kami hanya menggunakan Line serta Discord ya sebagai media komunikasi internal Onielity.

Aku gak punya Line nih minty tapi pengen gabung ke Onielity, bisa gak?

Silahkan download aplikasi Line dulu saja kak, karena sampai saat ini kami hanya memakai Line untuk media komunikasi utama dan Discord untuk pendamping. Untuk aplikasi chat lainnya, kami tidak memakainya ya kak jadi waspada jika ada yang mengatasnamakan Onielity di media chat yang lain.

Minty aku udah isi form, kapan nih diundang ke grup Line Onielity?

Setiap data yang dikirimkan akan dicek terlebih dahulu oleh tim internal Onielity ya, untuk data yang lolos verifikasi akan dikirimkan email oleh kami untuk proses pendaftaran. Setelah persyaratan terpenuhi sesuai dengan email yang kami kirim, maka akan dimasukkan ke grup Onielity maksimal tanggal 10 tiap bulannya (jika proses lebih dari itu, akan diikutsertakan di batch pengundangan di bulan berikutnya).

  • All Posts
  • Projects
  • Fan Letters
Lebih Banyak

Konten habis

Gallery

Onielity Official